Bogor , BAPERS.ID -Forum Ormas Kota Bogor menggelar aksi damai guna mendukung Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang telah disahkan oleh DPR RI.
Kegiatan Forum Ormas Kota Bogor tersebut diikuti oleh kurang lebih 150 orang dan dipimpin oleh Ketua Forum Ormas Kota Bogor, Umar Dani, selaku koordinator lapangan (Korlap). Ormas yang terlibat dalam aksi ini antara lain BBRP (Umar Dani), KPMP (Ali Peci), dan Gibas (Umar Zagat).
Aksi demo damai ini berlangsung di Jalan Pajajaran, Tugu Monumen Kota Bogor, pada Jumat (28/3/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.
Baca Juga:
Belajar Kerupuk Ginseng hingga Membatik, Siswa Belanda Temukan Keunikan SMAN 4 Bogor
AKAN DILAKSANAKAN: PERTEMUAN SILATURAHMI SELURUH ANGGOTA PERSATUAN JANDA MANDIRI INDONESIA (PJMI)
Polisi Di Dampingi Intel Korem 061/ SK Kota Bogor Menggerebek Pabrik Uang Palsu Di Bogor
Dalam aksi tersebut, Forum Ormas Kota Bogor membawa bendera Merah Putih serta membentangkan beberapa banner atau spanduk yang bertuliskan:
- Kami masyarakat dan TNI tidak dapat dipisahkan, bagaikan ikan dan air yang selalu menyatu dalam kebersamaan. Kami mendukung revisi UU TNI.
- Kami, masyarakat Kota Bogor, menyatakan dukungan terhadap revisi UU TNI. TNI dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat.
- Dukung UU TNI, sukseskan Indonesia Emas.
Sementara itu, sejumlah pamflet bertuliskan:
- TNI lahir dari rakyat dan untuk rakyat. Tolak upaya adu domba. Dukung UU TNI.
- Dukung UU TNI. Tolak intervensi atau pengaruh asing.
- TNI kuat, Indonesia kuat. Dukung UU TNI (Kembalinya Dwifungsi ABRI: Hoaks).
- Dukung UU TNI. Indonesia gelap: No, Indonesia Emas: Yes.
- Dukung UU TNI. Jangan biarkan antek-antek asing melemahkan TNI.
- Waspada proxy war neo-kolonialisme. Dukung UU TNI. Jangan biarkan asing mengacaukan kedaulatan kita.
Massa aksi dengan tertib mengikuti aturan dan dalam orasinya menyampaikan:
- Kami, masyarakat Kota Bogor, mendukung UU TNI yang telah direvisi dan disahkan oleh DPR RI. Kami berharap TNI dapat melaksanakan tugasnya dengan baik untuk mengamankan NKRI serta mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
- Kami, Forum Ormas Kota Bogor, tidak mau diadu domba oleh kelompok atau pihak mana pun, termasuk pihak asing.
- Kami lebih percaya kepada TNI daripada mahasiswa yang telah disusupi oleh kaum neo-kolonialisme dan asing yang ingin melemahkan TNI.
Aksi damai ini berjalan lancar, dan massa membubarkan diri serta kembali ke rumah masing-masing sekitar pukul 17.25 WIB.
Baca Juga:
Dedy Karim Tegaskan: Pengembalian Uang Tak Hapus Tindak Pidana Korupsi
Ormas Benteng Bogor Raya (BBR) dan Tokoh Masyarakat Bogor Dukung Revisi UU TNI
Bulan Suci Ramadhan, Momentum Rekatkan Kebersamaan TNI AD dan Pemuda – Pemudi Bogor
Dedy.K/ Red
Penulis : Dedy
Editor : Rudy